loader
Pengertian, Manfaat, dan Jenis dari Trading Turret Akan Kamu Temukan Disini!

Literasi anak muda mengenai investasi sekarang ini bisa dikatakan cukup baik. Dikarenakan banyaknya promosi mengenai instrumen investasi di sosial media, seperti melalui iklan di youtube, endorse para influencer di instagram, dan sosialisasi terkait pasar modal, secara tidak langsung menggerakan minat anak muda untuk mencari informasi lebih lanjut mengenai investasi. Merujuk pada data kenaikan jumlah investor pasar modal Indonesia yang diambil dari KSEI per bulan Oktober 2021, saat ini jumlah investor pasar modal berjumlah sekitar 6,7 juta investor dengan persentase peningkatan sekitar 74,15% dari akhir tahun 2020. Kenaikan jumlah investor ini menjadi bukti bahwa masyarakat Indonesia saat ini sudah memiliki ketertarikan yang baik terhadap investasi, terutama anak muda. Ini ditunjukkan melalui data bahwa sekitar 59,50% dari 6,7 juta jumlah investor masih dibawah umur 30 tahun.

 

Investasi menjadi menarik karena kita bisa mendapatkan passive income dari situ. Kalau di pasar modal sendiri, kita bisa mendapatkan keuntungan dari dividen dan capital gain. Dividen adalah pembagian keuntungan bersama, sedangkan capital gain adalah keuntungan yang didapat dari selisih harga jual dan harga beli. Apabila seseorang aktif mencari keuntungan melalui capital gain, maka orang tersebut bisa dikatakan trader. Biasanya seorang trader yang aktif trading, menjadikan trading tersebut menjadi active incomenya.

 

Para trader profesional dapat bekerja untuk dirinya sendiri dan dapat bekerja juga untuk perusahaan. Perusahaan yang membutuhkan jasa trader profesional biasanya bergerak di sektor finansial, untuk mengelola keuangan perusahaan tersebut agar menghasilkan keuntungan. Perusahaan yang mempekerjakan trader profesional, harus menyiapkan fasilitas yang memadai juga agar para trader tersebut dapat trading secara efektif dan efisien guna meminimalisir kerugian. Salah satu fasilitas yang biasa dipakai para trader profesional adalah trading turret. Apa sih trading turret itu?

IPC Turret

IPC trading turret atau trading turret dirancang untuk memenuhi kebutuhan para trader profesional. Perangkat ini dapat berfungsi dengan baik apabila ada suatu lingkungan kerja yang tidak mentoleransi terhadap kerugian, demi mendapatkan keuntungan yang maksimal. Mungkin ada di luar sana perusahaan yang tidak dapat mentoleransi akan kerugian, dan perangkat ini bisa menjadi solusi dengan fungsi dan kualitasnya yang baik. Tetapi, akan lebih baik jika dukungan dari lingkungan kerja perusahaan itu sendiri juga dapat memberikan kontribusi, dan apabila fungsi dari perangkat ini dan dukungan lingkungan kerja digabungkan, tentu keuntungan yang akan diperoleh dari trading juga pasti akan lebih maksimal.

 

Sebelum memilih trading turret, tentu harus melihat track record dari perusahaan itu sendiri. Dan IPC turret sudah memiliki banyak pengalaman dalam memenuhi kebutuhan para trader.

 

Pengertian IPC Turret

Pengertian IPC Turret adalah suatu perangkat telepon dengan kemampuan khusus yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan para trader dalam melakukan trading secara efektif dan efisien untuk mendapatkan keuntungan maksimal. Seperti yang kita tahu, dalam melakukan trading dibutuhkan ketelitian dan pengambilan keputusan yang sangat baik dan tepat. Karena itu, diperlukan perangkat trading turret yang dapat memberikan dukungan selama 1X24 jam dan 365 hari yang tersedia secara global dan dapat merespon dengan cepat.

 

IPC trading turret IQ/MAX Touch dapat melakukan apapun dengan lebih cepat. Perangkat ini memfokuskan pada peningkatan kinerja user, seperti filter yang memungkinkan user dapat dengan cepat memperkecil daftar direktori untuk menetapkan kriteria dalam menemukan panggilan masuk dan keluar maupun panggilan tidak terjawab, dan dapat memilah panggilan berdasarkan rentang tanggal dan jenis panggilan. Selain itu, tampilan layar monitor aktivitas dan pemberitahuan IQ/MAX Touch dapat membantu user dalam melihat maupun memantau secara luas terkait aktivitas turret yang sedang berjalan, seperti line telepon yang tersedia, line telepon yang sedang digunakan, serta counterparty dan line broker yang aktif.

Manfaat IPC Turret

Sebelum memilih trading turret, penting untuk mengetahui terlebih dahulu tentang manfaat yang ditawarkan agar kinerja user nantinya dapat maksimal. Dan manfaat yang ditawarkan kepada user IQ/MAX Touch adalah, sebagai berikut:

1. Konfigurasi tampilan dan grup direktori, menyesuaikan tata letak speaker, dan warna pada direktori dapat diatur untuk menentukan prioritas klien atau counterparty berdasarkan prioritas tinggi ke rendah, dengan mengatur itu semua untuk menyesuaikan dengan cara kerja user, maka hasil kerja yang diberikan oleh user nanti pun juga akan maksimal.

 

2. IQ/MAX Touch memiliki hard dan soft keyboard yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan user agar user nyaman dalam bekerja.

 

3.User dapat mengelola 34 obrolan secara bersamaan, dengan 2 melalui handset dan 32 lainnya melalui speaker.

 

Selain manfaat yang ditawarkan kepada user, manfaat yang ditawarkan IPC turret bagi bisnis perusahaan adalah, sebagai berikut: Risiko kerugian yang dapat dialami lebih kecil, pengembalian hasil investasi atau trading dengan cepat, sistem dapat fleksibel memenuhi kebutuhan saat ini dan di masa mendatang.

Jenis IPC Turret

IPC trading turret memiliki 2 jenis, yaitu hard turret dan soft turret. Hard turret berbentuk fisik, sedangkan soft turret tidak berbentuk, tetapi soft turret dapat di instal pada komputer, laptop, bahkan smartphone user. Untuk lebih jelasnya, akan kita bahas sedikit.

1. Hard Turret

Jenis trading turret ini merupakan IQ/MAX Touch, didukung oleh platform Unigy IPC. Berbentuk fisik dan bentuknya menyerupai pesawat telepon, dengan layar sentuh, sebagai bagian dari rangkaian solusi komunikasi dan keluhan dengan basis perangkat lunak IPC.

2. Soft Turret

Jenis aplikasi ini merupakan aplikasi pada desktop dan smartphone, untuk meningkatkan pengalaman user. Trader yang memiliki kesibukan lain dan berpindah dari satu tempat ke tempat lain, dapat diuntungkan dengan soft turret ini, karena mereka dapat melakukan trade or deal tanpa harus menggunakan hard turret yang berada di kantor mereka. Selain itu, trade or deal yang dilakukan pada soft turret juga akan secara otomatis terekam pada trading recording system.

 

Itulah pengertian, manfaat, dan jenis trading turret. Semoga artikel ini dapat menambah referensi kamu tentang trading turret, ya!